Indonesia adalah salah satu negara yang masyarakatnya senang bermain sosial media, terlebih lagi saat ini sudah memasuki Bulan Ramadhan. Banyak kebiasaan-kebiasaan online yang berubah, masyarakat akan lebih banyak mengakses berbagai konten di internet, salah satunya media sisual. Dikutip dari Think Marketing Magazine, melalui Glints, salah satu cara untuk memberikan dampak yang besar terhadap digital media adalah dengan membuat konten khusus terkail bulan suci.

Hal tersebut merupakan kesempatan bagi para pebisnis untuk mengenalkan brand nya dan menarik audiens dengan membuat berbagai konten menarik dan relevan yang sesuai dengan audiens. Lalu, konten seperti apa yang diminati oleh audiens di Bulan Ramadhan? Menurut Glints, berikut ini beberapa ide konten yang bisa Anda coba ketika bulan puasa, di antaranya:

Rekomendasi Menu Sahur dan Berbuka

Tips Membuat Konten di Bulan Ramadhan

Tidak sedikit, para ibu rumah tangga kebingungan memilih menu makanan untuk sahur dan berbuka. Hal tersebut bisa menjadi peluang bagi Anda untuk membuat konten yang bisa memberikan rekomendasi kepada audiens terkait menu sahur dan berbuka. Dengan memberikan konten yang relevan, Anda bisa mendapatkan audiens dalam jumlah yang banyak.

Konten Keislaman

Tips Membuat Konten di Bulan Ramadhan

Bagi umat Muslim, Bulan Ramadhan memiliki keistimewaan tersendiri karena di dalamnya terdapat banyak keberkahan. Manfaatkan momen tersebut dengan membuat konten keislaman. Anda bisa membuat konten tentang pahala membaca Al Quran atau terkait sedekah di Bulan Ramadhan yang pahalanya diganjar berkali-kali lipat.

Baca juga: 5 Perilaku Konsumen di Bulan Ramadhan 

Olahraga di Bulan Ramadhan

Tips Membuat Konten di Bulan Ramadhan

Meskipun sedang berpuasa seharian, Anda bisa membuat konten ajakan untuk berolahraga agar tetap produktif. Buat konten mengenai jenis olahraga apa saja yang sebaiknya dilakukan saat sedang berpuasa, dan berikan alternatif waktu kapan olahraga bisa dilaksanakan.

Mengelola Keuangan

Tips Membuat Konten di Bulan Ramadhan

Pengeluaran saat Ramadhan bisa mencapai dua kali lipat dari biasanya, hal tersebut bisa dimanfaatkan dengan membagikan konten terkait tips mengelola keuangan saat Ramadhan. Selain itu, Anda juga bisa membuat konten mengenai bagaimana cara mengelola THR (Tunjangan Hari Raya). Penting bagi audiens untuk mendapatkan edukasi mengenai mengelola keuangan, terlebih saat ini banyak sekali toko online yang memberikan berbagai macam promo menarik yang menggiurkan.

Berikan Konten Hiburan Menjelang Berbuka

Tips Membuat Konten di Bulan Ramadhan

Menjelang berbuka, biasanya kebanyakan masyarakat menghabiskan waktunya dengan berselancar di internet. Anda bisa membuat konten menarik yang bisa menghibur audiens, contohnya dengan membuat web series, podcast atau video singkat lainnya. Jangan lupa untuk selipkan nilai-nilai keagamaan di dalamnya.

Giveaway

Tips Membuat Konten di Bulan Ramadhan

Giveaway sudah terbukti bisa meningkatkan engangement rate akun media sosial Anda sehingga tidak ada salahnya untuk mengaplikasikan ke dalam bisnis Anda. Berikan hadiah yang sesuai dengan kebutuhan audiens, sehingga mereka tertarik untuk mengikutinya. Jangan lupa berikan beberapa syarat, misalnya dengan mention tiga orang teman di kolom komentar, follow akun, share Instagram story, dan lain-lain.

Demikian beberapa tips untuk membuat konten menarik di Bulan Ramadhan. Apabila Anda belum mempunyai ide untuk membuat konten tersebut, kami membuka jasa pengelolaan sosial media, jasa marketing online, jasa digital marketing instagram, dan beberapa tools marketing lainnya yang akan membantu bisnis Anda lebih maju dan berkembang.